Posted on 11 Comments

Cara Membedakan Wick dan Flint Zippo yang Asli dan Palsu (packaging)

Friends, zippo lovers or zippo wannahave or siapa pun yang nyasar kesini. Gue mau share tentang bagaimana membedakan batu dan sumbu (flint & wick) zippo yang palsu dan asli.

Kenapa, karena ini menjadi masalah dan sedikit banyak merusak reputasi korek Zippo itu sendiri. Dengan barang abal-abal, zippo tidak dapat bekerja optimal. Susah nyala, gampang mati, ato gak mau nyala sama sekali bahkan sesudah diisi ulang minyaknya.

Semua itu karena material pembuatnya jelas beda, walaupun dari tongkrongan barangnya terlihat sama.

Dan gue makin menyadari tentang hal ini karena dari suppliernya sendiri (BUKAN distributor Zippo indonesia ya) menawarkan “Batunya mau yang murah atau yang mahalan, ada dua jenis nih”. Ditambah dari aduan beberapa teman-teman pengguna zippo yang melaporkan zipponya jadi susah nyala/tidak nyala setelah menggunakan produk-produk bala-bala-abal-abal tersebut.

Langsung aja, biar gambar berbicara:

FLINT ( BATU API ) ZIPPO

1. Flint (batu api) PALSU :

Packingnya dari depan sudah ketahuan banget itu palsu. Lihat keterangan dan gambar di bawah:

  • Zippo nggak ngeluarin produk flint dengan isi 12
  • Paling kelihatan laminatingnya ‘bleber’, gak profesional bikinnya.
Flint Palsu (fake):
Zippo tidak mengeluarkan yang isi 12
Flint palsu (fake) :
Laminating tampak apa adanya, acak-acakan.
  • Hal lainnya, dari harga sudah mencurigakan. Barang ini tidak mungkin dijual eceran dengan harga segini (Rp 7,500 perak). Ini gue dapet di toko hardware yang ada di sebuah supermarket. Bahkan gue juga menemui barang aspal ini dijual dengan harga lebih tinggi dari yang original, di kios dalam supermarket yang lebih bergengsi.

2. Flint (batu api) ASLI :

  • Dari depan kelihatan menempel begitu saja di kertas packagingnya, padahal itu flint dispensernya dilaminating rapih menyatu dengan seluruh muka kertas packaging. Lihat gambar di bawah:
Flint asli :
Dari depan seperti 'menempel' begitu saja.Padahal dia dilaminating dengan rapih, menyatu dengan cover kertas packagingnya.

 

WICK (SUMBU) ZIPPO

1. Wick (sumbu) PALSU :

  • Dilihat sepintas dari depan sudah ketahuan kertas merah pembungkus sumbunya cuma ditempelkan begitu saja ke cover packaging.
Spoiler for :
Dilihat sepintas terlihat asal penempelannyaKertas merah pembungkus sumbu betul-betul tidak dilaminating ke cover packaging produk. Cuma ditempelkan begitu saja.
  • Hal lainnya, dari harga sudah mencurigakan. Barang ini tidak mungkin dijual eceran dengan harga segini (Rp 7,500 perak). Ini gue dapet di toko hardware yang ada di sebuah supermarket. Bahkan gue juga menemui barang aspal ini dijual dengan harga lebih tinggi dari yang original, di kios dalam supermarket yang lebih bergengsi.

2. Wick (sumbu) ASLI :

  • Kertas merah pembungkus sumbu solid menyatu dengan kertas cover packagingnya, walau gitu sepintas kelihatan seperti ditempel saja, padahal itu dilaminating ke cover packagingnya.
Spoiler for :
Terlihat solid menyatu dengan kertas cover packaging.Dan memang sebetulnya kertas merah pembungkus sumbu itu dilaminating dengan rapih ke badan cover packaging produknya

.

MENCEGAH lebih baik KETIMBANG mengobati. Makanya saya membahas hal ini dari segi packagingnya, yang sukur-sukur masih jelas sekali perbedaannya. Sehingga kita bisa ngehindarin barang-barang aspal tersebut. Ketika sudah dibuka barangnya akan agak sulit membedakannya, baru ketahuan setelah digunakan.
TRIVIA:

  • Flint & wick zippo yang asli mungkin sedikit lebih mahal dari yang abal-abal. Tapi performa yang dihasilkan jauuh berbeda. Bahkan tidak jarang yang palsu dijual dengan harga lebih mahal, hanya karena tempat jualnya yang bergengsi.
  • Anda sudah beli Zippo dengan harga yang tidak murah, kenapa mesti mengorbankan performa pemakaian dengan membeli yang ‘murah dan isinya banyak’.
  • Flint palsu bisa memperpendek umur sumbu, karena residu bijih besi yang lebih banyak ketimbang yang asli.
  • Residu batu api yang kelewat banyak lebih cepat menutupi sumbu, sehingga Zippo susah menyala. Dan ruang api zippo jelas jadi lebih cepat kotor.
  • Lubang tempat minyak zippo menguap (salah satunya di lubang sumbujuga) menjadi tertutupi oleh residu ini (dengan lebih cepat dan padat). Padahal uapan minyak zippo itu salah satu faktor yang membuat Zippo mudah menyala.
  • Flint palsu terkadang tidak dapat menghasilkan percikan yang memadai untuk memantik api zippo.
  • Sumbu palsu lebih cepat habis, mudah terbakar.
  • Selalu beli perlengkapan Zippo anda ditempat yang memang sudah terpercaya.
  • Sungguh bikin anda malu sendiri, pake Zippo dimuka umum dan zippo anda tidak mau menyala

Tambahan : Membedakan wick (sumbu) asli dan palsu secara fisik

Baca juga Membedakan Zippo Asli dan Palsu Secara Praktis

Semoga info ini bermanfaat. and Correct me if I’m wrong

11 thoughts on “Cara Membedakan Wick dan Flint Zippo yang Asli dan Palsu (packaging)

  1. Kemarin gue baru beli batu api zippo “made in Austria” keterangan isi 6 tp kok kenyataan isi 5, semua asli menurut keterangan ente. Gimana tu ya ori apa kw…..? Mksh

    1. Kemungkinan batu api ori buatan Austria om 🙂

    1. Beda tahun produksinya saja om. Zippo memang sudah beberapa kali ganti desain packaging untuk barang-barang supply nya. Dan kemungkinan besar masih akan terus berubah.

  2. toko yg jual parts2 zippo original dimana ya bang? kebanyakan online store semua soalnya

    1. Di Toko Nyenius namanya om, untuk info lebih lanjut bisa kontak ke Admin Toko Zippo Nyenius 081293581866 🙂

  3. saya pke zippo KW tp spare part(sumbu)wick & flint beli ti toko specialis zippo original walauoun zippo sy zippo² an tp spare part nya otiginal skalu cresh lsg nyalah bosss msh ngumpulin duit buat belunyg ori buat koleksi nih boss

    1. Amin, iya gan sudah saatnya pakai yang ori 🙂

  4. Bro kalo Zippo susah nyala knp ya? Padahal baru ganti flint + wick yg original beli nya juga di toko nyenius Depok , tetapi Zippo nya susah banget nyala, knp ya bro?

    1. Ada beberapa sebab om. Sebaiknya datang saja ke kru kami di Nyenius Depok supaya dilihat langsung.

  5. Terima kasih untuk artikelnya. Baru tau saya setelah hampir 20 tahun memakai Zippo, kalo ternyata sumbu dan batu Zippo ada yang palsu 🙂

Leave a Reply to Indra Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *